Bungkus BTS Meal Cuma Jadi Wadah Cacing Ramai di TikTok, Padahal Bisa Dijual Sampai Jutaan

- 13 Juni 2021, 19:52 WIB
Ilustrasi kentang goreng McDonald’s
Ilustrasi kentang goreng McDonald’s /Pexels/Freestocks

Menu paket terdiri dari chicken nugget, kentang goreng, dua cocolan saus dan minuman cola.

Kemasan BTS Meal juga sangat menarik karena dilengkapi dengan logo BTS dan McD.

Karena perjuangan yang sangat sulit untuk mendapatkan BTS Meal, para Army pun menyimpan kemasan MTS Meal kosong sebagai kenang-kenangan.

Bahkan fenomena bermunculan dengan adanya yang menjual bungkus BTS Meal tersebut.

Harganya juga tidak main-main, ada yang menjualnya hingga Rp599 juta untuk kemasan BTS Meal.

Jika di luar sana bungkus BTS begitu dihargai fantastis, ternyata ada juga kejadian unik yang menunjukkan hal sebaliknya.

Dilansir dari Pikiran Rakyat, ada salah satu pengguna TikTok yang menceritakan kekesalannya karena sang ayah malah menjadikan kemasan BTS Meal sebagai wadah cacing.

"Lihat saja (menunjukkan isi gelas kemasan BTS Meal) tuh cacing, tuh. Gila gue ngantrenya tuh lama banget terus dipakai buat cacing," tutur Uwi Anissa pada video yang diunggahnya.

"Mau nangis bapak gua mao mancing ikan kenapa harus pakai itu (kemasan BTS Meal) sih,” tulis pemilik akun TikTok sebagai caption di video.

Disclaimer: Artikel ini pernah tayang sebelumnya di Pikiranrakyat.com berjudul “Didapatkan Penuh Perjuangan, Kemasan BTS Meal Malah Dijadikan Wadah Cacing: Mau Nangis”.***

Halaman:

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah