Sinopsis: The Devil Judge, Drama Korea Bertema Hukum yang Menarik Ditonton

- 4 Juli 2021, 20:57 WIB
The Devil Judge mampu mencuri perhatian penonton Korea Selatan
The Devil Judge mampu mencuri perhatian penonton Korea Selatan /Soompi

Ponorogo Terkini Pada Sabtu, 3 Juli 2021, drama Korea terbaru The Devil Judge menayangkan episode pertama.

Tayangan premier The Devil Judge sukses dengan rata-rata mencapai 6,0 persen rating penonton dan mencapai 6,9 persen menurut Nielsen Korea Selatan.

Secara khusus, di antara demografi pemirsa utama Korea Selatan dari mereka yang berusia 20 hingga 49 tahun, mengumpulkan rata-rata nasional 3,0 persen dan peringkat pemirsa tertinggi 3,7 persen, menempatkan The Devil Judge di tempat pertama untuk slot waktu di semua saluran, termasuk jaringan siaran publik.

Baca Juga: Semakin Bersinar, Selena Gomez Kembali Bermitra dengan Brand Ternama La’Mariette

The Devil Judge menjadi salah satu drama Korea bertema hukum yang paling dinantikan penayangannya.

Pemain The Devil Judge pun telah mencuri perhatian karena sudah tak asing bagi penggemar drama Korea.

Menariknya, naskah drama Korea The Devil Judge digarap seorang mantan hakim Moon Yoo Seok.

The Devil Judge akan menggantikan Mine, yang sebelumnya dibintangi istri pemain utama Ji Sung, yakni Lee Bo Young.

Baca Juga: Trending Nama Doni Salmanan, Kenali Sosok Sultan yang Donasikan Rp 1 Miliar ke Reza Arap

Halaman:

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: Viu


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x