Agensi BTS Tinggalkan Columbia Records, HYBE Berlabuh ke Universal Group

- 23 Oktober 2021, 19:49 WIB
Twitter mengumumkan 20 artis K-Pop yang paling banyak (tweet) dibicarakan. Ada BTS, NCT, BLACKPINK, EXO, TRESURE hingga TWICE.
Twitter mengumumkan 20 artis K-Pop yang paling banyak (tweet) dibicarakan. Ada BTS, NCT, BLACKPINK, EXO, TRESURE hingga TWICE. /Twitter.com/@BTSW_official

PONOROGO TERKINI – BTS sudah dikenal hingga mancanegara, maka tak mengherankan membutuhkan label lain di luar negeri untuk pemasaran di luar agensi boy group.

Terbaru, BTS dikabarkan selesai kontrak dengan Columbia Records dan memulai kerja sama dengan Universal Music Group. Hal itu diungkapkan agensi BTS, HYBE.

Agensi yang dulunya bernama Big Hit Entertainment tersebut mengungkap telah tanda tangan kesepakatan baru dengan pihak Universal Music Group.

Baca Juga: 30 Idol KPop Terpopuler Bulan Oktober: Posisi BTS di Puncak Tergeser dan Dibuntuti IU, aespa Naik 2 Kali Lipat

Bersama Columbia Records, BTS telah tiga tahun bekerja sama untuk melakukan distribusi di Amerika Serikat.

Kontrak dilakukan mulai tahun 2018 dan awal pekan ini, BTS meninggalkan perusahaan milik Sony Music tersebut.

Mengutip laporan Soompi, pernyataan resmi pihak label HYBE disampaikan dalam sebuah pernyataan kepada Wall Street Journal pada 22 Oktober.

Baca Juga: Tagar StandforJK Trending di Twitter, ARMY Geger Minta HYBE Lindungi Jungkook BTS Usai Dilaporkan

“Meskipun kami sangat menghargai waktu kami bersama Sony dan selamanya akan berterima kasih atas semua yang telah dan akan terus mereka lakukan, kami menantikan babak baru kami dalam kemitraan dengan Universal,” kata HYBE kepada Wall Street Journal.

Halaman:

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x