Banjir Besar Melanda China Tengah, 12 orang Meninggal dan Ribuan Orang Mengungsi

- 22 Juli 2021, 08:17 WIB
lustrasi banjir besar melanda China Tengah dilaporkan 12 orang meninggal dan ribuan mengungsi.
lustrasi banjir besar melanda China Tengah dilaporkan 12 orang meninggal dan ribuan mengungsi. /pixabay/12019

Ponorogo Terkini - Hujan yang terjadi selama berhari-hari melanda provinsi Henan di China.

Hujan deras mengakibatkan sungai meluap membanjiri kota-kota Henan.

Sedikitnya 12 orang dilaporkan tewas di ibu kota provinsi, Zhengzhou.

Curah hujan satu tahun berkisar 640 mm yang turun hanya dalam tiga hari.

Biro cuaca kota mengatakan lebih dari 552 mm hujan turun antara pukul 19:00 Senin dan 19:00 Selasa, termasuk 202 mm antara pukul 16:00 dan 17:00 pada hari Selasa.

Baca Juga: Banjir Masih Melanda Jerman dan Eropa Barat, Lebih dari 120 Orang Meninggal

Seperti dikutip dari The Guardian, sekitar 200.000 orang telah dipindahkan ke tempat penampungan sementara, media pemerintah Xinhua melaporkan pada hari Rabu, yang mengutip pemerintah setempat.

Curah hujan yang tinggi membanjiri sistem kereta bawah tanah kota, jalan runtuh, dan mendorong untuk ditutupnya akses penerbangan.

Beberapa penumpang terjebak di kereta bawah tanah di ibu kota Zhengzhou.

Baca Juga: Hujan Lebat Sebabkan Banjir di Jerman, Puluhan Orang Meninggal Dunia

Halaman:

Editor: Dian Purnamasari

Sumber: theguardian


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x