Liga 1 Ditunda, Persib Bandung Bebaskan Para Pemain Latihan Mandiri

- 29 Juli 2021, 21:40 WIB
Pemain Persib Bandung yang sedang berlatih
Pemain Persib Bandung yang sedang berlatih /Liga Indonesia Baru

Ponorogo Terkini - Selama penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) hingga 2 Agustus 2021 mendatang, klub Persib Bandung belum bisa laksanakan latihan bersama.

Demi menjaga kondisi para pemain, tim pelatih Persib Bandung memberikan kebebasan untuk latihan mandiri.

Dilansir dari website resmi PT Liga Indonesia Baru, latihan juga dipandu oleh tim pelatih Persib Bandung melalui video yang diberikan ke para pemain.

Baca Juga: Baru Debut, Momiji Nishiya Atlet Termuda Jepang Raih Medali Emas di Olimpiade Tokyo 2020

“Kita semaksimal mungkin komunikasi dan menyampaikan program-program yang sudah diberikan ke teman-teman pemain melalui video, dan mereka bisa melakukannya,” kata pelatih fisik Persib Bandung, Yaya Sunarya pada 28 Juli 2021.

Persib Bandung juga tidak mempermasalahkan jika ada pemainnya yang berlatih dengan klub lain di negaranya, yang terpenting para pemain bisa berlatih dengan lebih nyaman.

Seperti yang dilakukan Nick Kuipers tahun lalu yang berlatih dengan klub lamanya di Belanda yaitu MVV Maastricht demi menjaga kondisinya tetap prima.

“Tahun lalu Nick ada di Belanda, dan dia merasa lebih aman dan nyaman bermain bola dengan tim yang dulu, tanpa melakukan aktivitas yang kita berikan. Silakan saja, itu hal positif,” kata Yaya Sunarya.

Baca Juga: Pesenam AS Simone Biles Mundur dari Olimpiade Tokyo 2020, Fokus ke Kesehatan Mentalnya

Halaman:

Editor: Dian Purnamasari

Sumber: ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x