Tujukkan Pemulihan Positif untuk Pemain Cedera, Angin Segar PSM Makassar Hadapi Seri 2 BRI Liga 1

- 12 Oktober 2021, 09:58 WIB
Pemain PSM Makassar
Pemain PSM Makassar /Jurnal Makassar/Instagram

PONOROGO TERKINI - Kompetisi sepak bola BRI Liga 1 tengah memasuki jeda libur pasca berjalanya seri pertama selama 6 pekan.

Sejumlah tim memanfaatkan jeda libur dengan melakukan sesi latihan dan pemulihan kepada pemain yang menderita cedera.

Salah satunya adalah PSM Makassar yang sebelumnya diterpa badai cedera pemain dalam waktu bersamaan.

Baca Juga: Ceroboh Selama Seri Pertama BRI Liga 1, Lini Belakang Persija Jakarta Punya Banyak PR

Hal ini cukup membuat pelatih PSM Makassar Milomir Seslija khawatir dengan susunan pemainnya ketika menghadapi seri kedua BRI Liga 1 nanti.

Sejauh ini terdapat tiga pemain inti yang telah memasuki masa pemulihan , yakni Williem jan Pluim, Anco Jansen, dan Yakob Sayuri.

Baca Juga: Update Perolehan Medali PON XX Papua Hari ini 11 Oktober 2021, Jawa Timur Ungguli DKI Jakarta

Dilansir dari laman Liga Indonesia Baru, Milomir Seslija tetap yakin bahwa ketiga pemain tersebut dapat tampil membela PSM Makassar saat seri kedua BRI Liga 1 bergulir.

“Seluruhnya sudah membaik, Pluim (Willem) sudah membaik intensitasnya 70-80 persen. Pemain yang lain intensitasnya sudah 60 persen, ujar pelatih tim Juku Eja itu.

Halaman:

Editor: Agung Nugroho 03

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini