Kuota Terbatas! Berikut Syarat dan Cara Daftar Nonton Langsung Upacara Penutupan Peparnas XVI Papua

- 10 November 2021, 22:46 WIB
Pendaftaran bagi masarakat umum untuk nonton langsung upacara penutupan Peparnas XVI Papua 2021
Pendaftaran bagi masarakat umum untuk nonton langsung upacara penutupan Peparnas XVI Papua 2021 /Instagram/@peparnas16papua

Setiap hari hanya akan menerima 500 pendaftar. Selain itu pendaftaran hanya dibuka mulai pukul 12.00 WIT dan harus mendaftar melalui tautan resmi yang diberikan.

Diinformasikan bagi pendaftar yang mengisi tautan sebelum jam posting pukul 12.00 WIT di IG PB Peparnas tidak akan dimasukkan sebagai pendaftar.

Baca Juga: Update Perolehan Medali Peparnas XVI Papua Hari ini 10 November: Tuan Rumah di Puncak, Jabar Dipepet Jateng

Menurut laporan dari Infopublik, hari pertama dibuka pendaftaran ini dikabarkan hanya dalam waktu empat menit sudah habis kuotanya.

Oleh karena itu, masyarakat diminta selalu aktif dan memantau serta mengikuti informasi terkini di akun Instagram resmi Peparnas XVI Papua @peparnas16papua.

Bagi yang berhasil mengisi form registrasi nantinya akan mendapatkan bukti pendaftaran atau notifikasi melalui pesan.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Peparnas XVI Papua Hari ini 10 November, Ada 3 Cabor Memasuki Laga Final

Notifikasi itulah yang akan menjadi bukti dan bisa  ditukarkan dengan gelang sebelum menonton di arena Stadion Mandala, Jayapura.

Penukaran gelang dilakukan sehari sebelum upacara penutupan digelar. Penukaran dilakukan pada 12 November di Hotel Suni Abepura Lantai I pukul 10.00-19.00 WIT.

Perlu diketahui juga, bagi penonton yang masuk maupun para undangan upacara penutupan Peparnas XVI Papua diwajibkan juga untuk menunjukkan kartu vaksinasi COVID-19 minimal satu dosis.***

Halaman:

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: infopublik Instagram @peparnas16papua


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x