Rekap Hasil Babak 16 Besar Indonesia Open: Shesar Rhustavito Mundur Cedera, Praveen dan Melati Tumbang

- 26 November 2021, 10:35 WIB
Rekap hasil pertandingan Indonesia Open babak 16 besar
Rekap hasil pertandingan Indonesia Open babak 16 besar /Instagram/@pbdjarumofficial

Sementara Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menang usai berhadapan dengan rekan sesama Indonesia Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana. Skor akhir keduanya 21-11,21-10.

Di laga lain ada Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan yang harus mengakui ketangguhan dari juara ganda putra Indonesia Masters Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dari Jepang.

Menghadapi lawan pemegang juara, pasangan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan juga beri perlawanan begitu sengit, namun kemenangan masih berpihak pada ganda Jepang.

Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan harus terima dengan skor kekalahan beda tipis setelah laga panjang 23-25,25-27.

Baca Juga: Rekap Hasil Pertandingan Babak 32 Besar Indonesia Open Hari Pertama, Minions dan 4 Wakil Lain Menang

Sedangkan di sektor ganda campuran, dari tiga wakil Indonesia, hanya satu yang lolos ke babak perempat final, yakni Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja pemegang peringat 6 dunia.

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja memenangkan laga kontra Takuro Hoki/Nami Matsuyama dengan skor 19-21,21-10,21-18.

Adnan Maulana Mychelle Crhystine Bandaso dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti harus terhenti di babak 16 besar.

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti kalah saat menghadapi Mathias Christiansen/Alexandra Bøje dari Denmark dengan skor akhir 21-23,14-21.

Adnan Maulana Mychelle Crhystine Bandaso tumbang ketika bertanding dengan wakil Malaysia Tan Kian Meng/Lai Pei Jing dengan skor 8-21,16-21.***

Halaman:

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: Instagram @pbdjarumofficial


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah