Kapten Tim Malaysia Aidil Zafuan Dipastikan Absen Kontra Indonesia di Piala AFF 2020

- 17 Desember 2021, 11:55 WIB
Kapten timnas Malaysia Aidil Zafuan absen saat laga kontra Indonesia di Piala AFF 2020
Kapten timnas Malaysia Aidil Zafuan absen saat laga kontra Indonesia di Piala AFF 2020 /Instagram/@_aidil.zafuan_

PONOROGO TERKINI – Timnas Indonesia akan menjalani pertandingan keempatnya di Grup B Piala AFF 2020 melawan Malaysia.

Kedua tim akan bertemu di laga yang digelar pada 19 Desember 2021 di National Stadium, Singapura pukul 19.30 WIB.

Pertemuan Timnas Indonesia kontra Malaysia ini akan jadi laga penentu tim yang akan melaju ke semifinal bersama Vietnam dari Grup B Piala AFF 2020.

Baca Juga: Timnas Indonesia Cuma Perlu Tahan Imbang Malaysia di Piala AFF 2020 untuk ke Semifinal

Dari laga yang akan digelar itu, Indonesia hanya perlu skor imbang 0-0 untuk bisa melaju ke semifinal Piala AFF 2020.

Pelatih tim Malaysia, Tan Cheng Hoe mewaspadai hal itu saat bertanding dengan Indonesia.

Ia pun mengimbau anak asuhnya untuk saling percaya dan memiliki pola pikir positif agar bisa mengalahkan skuat Garuda.

Baca Juga: Duel Singapura dan Thailand Menentukan Siapa Peraih Puncak klasemen Grup A Piala AFF

“Yang penting kami harus turun ke lapangan dengan sikap yang benar dan persiapan terbaik karena mereka (Indonesia) hanya butuh hasil imbang melawan kami,” katanya dalam konferensi pers virtual, dikutip dari Bernama.

Tan Cheng Hoe juga mengkonfirmasi bahwa kapten Mohamad Aidil Zafuan Abd Razak dan rekannya di bek tengah Shahrul Mohd Saad akan absen saat laga kontra Indonesia di Piala AFF 2020 karena cedera.

Sementara Muhammad Safawi Rasid saat ini dalam kondisi terbaik secara mental karena sempat mendapatkan serangan dari netizen Indonesia lewat media sosial.

Baca Juga: Skema Berubah, Indonesia Harus Libas Malaysia Untuk Tiket ke Semifinal Piala AFF

Meski begitu, sang pelatih sudah mendatangkan bek tengah untuk membela tim Malaysia saat menghadapi Indonesia.

Dion Cools dari klub Denmark Midtjylland FC dipastikan akan masuk dalam tim Malaysia untuk berlaga di Piala AFF 2020 menghadapi Timnas Indonesia.***

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: Bernama


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah