Penjaga Gawang Madura United Ingin Bangun Kos-Kosan Sebagai Sumber Cuan Selain dari Sepakbola

- 25 Desember 2021, 05:13 WIB
M Ridwan saat tampil perdana bersama Madura United di semi final Piala Presiden 2019
M Ridwan saat tampil perdana bersama Madura United di semi final Piala Presiden 2019 /Instagram/@maduraunited.fc

PONOROGO TERKINI - Penjaga gawang Madura United M Ridwan sudah memiliki bisnis impian ditahun 2022 mendatang.

Ia tidak hanya fokus terhadap karir atlet di dunia sepak bola saja, namun muai menatap sumber penghasilan lain.

Pada 2022 nanti, M Ridwan membuat suatu rencana merintis bisnis indekos.

Baca Juga: Madura United Kembali jadi Labuhan Greg Nwokolo, Resmi Balikan

Menurutnya, usaha tersebut sangat dibutuhkan, terutama di daerah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi atau Jabodetabek

Kiper asal Tangerang itu mulai membidik lokasi yang tepat untuk menggarap bisnisnya tersebut.

“Insya Allah dan saya terus berdoa, semoga dikabulkan. Untuk 2022, saya mau merintis usaha kos-kosan. Tampaknya, bisnis ini menjanjikan ya, karena kalau di daerah perkotaan, banyak yang cari penginapan low budget, baik pelajar, pekerja, dan sebagainya,” curhatnya.

Baca Juga: Madura United Belum Puas di Peringkat 10 Klasemen, Ingin Ulang Kejayaan Liga 1 2017

Ridwan juga memiliki rencana lain yaitu mendirikan rumah baru sebagai persiapan untuk buah hatinya kelak.

Ternyata impian Ridwan mempunya bisnis kos tak sendirian, pemain Madura United yang lain sudah memiliki bisnis tenpat kos-kosan ialah Kapten tim Fachrudin W Aryanto.***

Editor: Dian Purnamasari

Sumber: Madura United


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x