Assist Lionel Messi Bawa Paris Saint-Germain Menang Mutlak atas Saint-Etienne di Liga Prancis

- 27 Februari 2022, 08:56 WIB
PSG berhasil kalahkan Etienne di pertandingan Liga Prancis dini hari ini
PSG berhasil kalahkan Etienne di pertandingan Liga Prancis dini hari ini /Instagram/@rctiplusofficial

PONOROGO TERKINI - Paris Saint-Germain kembali meraup 3 poin setelah mengalahkan Saint-Etienne di Liga Prancis 2021-2022.

Bermain di Stade Parc des Princes, Minggu 27 Februari 2022 dini hari WIB, Paris Saint-Germain menang 3-1.

Saint-Etienne membuka keran gol terlebih dahulu berkat usaha Denis Bouanga di menit 16.

Baca Juga: Neymar Ungkapkan Impiannya Sebelum Gantung Sepatu di Dunia Sepakbola

Tapi, PSG dengan cepat mendapatkan alur permainan mereka yang pada akhirnya dengan mudah memukul mundur Saint-Etienne.

PSG mengakhiri babak pertama dengan sangat manis, Lionel Messi sukses memberi assist kepada Kylian Mbappe, dua gol di babak pertama, skor 2-1.

Di babak kedua, giliran Mbappe yang memberikan umpan kepada Danilo Luis.

Baca Juga: Kylian Mbappe dan Lionel Messi Cetak Brace Hajar Club Brugge, PSG Kegirangan Bawa 4 Gol

Umpan tersebu berhasil dikonversikan menjadi gol pada menit ke-52, Paris Saint-Germain unggul 3-1.

Lionel Messi bisa saja mencetak golnya sendiri di menit-menit akhir, ketika Neymar berhasil memotong umpan bola lawan, tetapi upaya pemain Argentina itu melebar.

Atas kemenangan tersebut, Paris Saint-Germain menjadi pemimpin klasemen yang kokoh.

Baca Juga: Lama Mati Suri, Klub Bola Persepon Ponorogo Disuntik Khoirul Anam eks Pelatih PSG

Menang 3-1 yang berarti mereka unggul 14 poin dari Nice yang berada di posisi kedua .

Berikut susunan pemain Paris Saint-Germain vs Saint-Etienne

Paris Saint-Germain (4-3-3)

Donnarumma; Kehrer (Di Maria 46), Marquinhos, Kimpembe, Mendes (Bernat 81); Wijnaldum, Gueye, Danilo; Messi, Mbappe (Icardi 83), Neymar (Draxler 83)

Pelatih: Mauricio Pochettino

Saint Etiene (3-4-1-2)

Bernadoni; Nade, Mangala (Moukoudi 56), Sacko; Kolodziejczak, Camara, Youssouf (Hamouma 57), Douath (Moueffek 67); Boudebouz; Nordin (Thioub 67), Bouanga (Aouchiche 72)

Pelatih: Pascal Dupraz.***

Editor: Dian Purnamasari


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini