Marko Simic Putuskan Kontrak dengan Persija, Mengaku Tak Digaji Setahun

- 27 April 2022, 07:38 WIB
Marko SImic putuskan kontrak sepihak dengan Persija
Marko SImic putuskan kontrak sepihak dengan Persija /Instagram/@markosimic_77

PONOROGO TERKINI – Marko Simic memutuskan keluar dari klub Liga 1 Persija Jakarta.

Kabar putusnya kerja sama dengan Macan Kemayoran itu disampaikan langsung oleh Marko Simic melalui Instagram resminya @markosimic_77.

Keputusannnya itu tertuang dalam sebuah unggahan pernyataan yang dibuat Marko Simic dalam dua bahasa pada 26 April 2022.

Baca Juga: Brace Marko Simic Bawa Keberuntungan, Posisi Persija Lompati PSIS di Klasemen Liga 1

Ia mengungkap bahwa keputusan keluar dari Persija diambilnya secara sepihak dengan alasan mendasar terkait gaji.

“Dengan berat hati saya harus mengumumkan bahwa saya telah mengakhiri kontrak saya secara sepihak dengan Persija Jakarta karena klub telah melanggar kontrak setelah tidak membayar gaji saya selama satu tahun,” ungkap Simic.

Selama ini, Marko Simic sudah berseragam Persija selama empat setengah musim, namun dirinya terpaksa memutuskan untuk keluar karena merasa haknya tidak diberikan.

Baca Juga: Thomas Doll Merangkap Pelatih dan Manajer Persija, Langsung Dapat Kontrak Panjang

Selain itu, pemain yang berposisi sebagai striker tersebut mengaku selama ini sudah menagih haknya terkait gaji.

Halaman:

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: Instagram @markosimic_77


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x