Kejutan Persis Solo di Bursa Transfer Liga 1, Resmi Rekrut Samsul Arif Eks Persebaya

- 11 Mei 2022, 21:29 WIB
Samsul Arif resmi mendarat di Persis Solo
Samsul Arif resmi mendarat di Persis Solo /Instagram/@persisofficial

PONOROGO TERKINI – Persis Solo adalah juara Liga 2 yang berhasil promosi ke Liga 1 mulai kompetisi musim depan.

Klub yang dipimpin Kaesang saat ini juga melakukan pergerakan di bursa transfer Liga 1.

Terbaru, Persis Solo mengumumkan Samsul Arif Munip sebagai rekrutan anyar yang akan memperkuat skuad asuhan Jacksen F. Tiago di Liga 1.

Baca Juga: Eriyanto Resmi Gabung Persib, Eks Pemain Persis Solo Akan Ketemu Klub Lama di Liga 1

Striker lokal sarat pengalaman ini berhasil menjadi pemain tersubur musim lalu dengan torehan 11 gol bersama Persebaya.

Berseragam Persis Solo, pria berusia 37 tahun ini akan menambah ketajaman lini depan Laskar Sambernyawa.

“Tentunya saya sangat senang bisa bergabung dengan PERSIS Solo, tim yang memiliki sejarah panjang dan ambisi yang serius untuk mengarungi Liga 1 musim depan. Semoga bisa memberikan kontribusi yang bagus terhadap tim dan menyatu dengan skema permainan yang diterapkan” ungkap pria yang akrab disapa Cak Sul.

Baca Juga: Bawa Semangat Juara dari Persis Solo, Eky Taufik Bertekad Antarkan Bali United Angkat Trofi Liga 1

Selain itu, Samsul Arif mengaku ada faktor keluarga yang menjadi alasan bagi Samsul Arif untuk bergabung dengan Persis.

Jarak Bojonegoro dan Solo yang tak terlalu jauh membuatnya kian yakin untuk memilih tawaran dari tim Sambernyawa.

“Ada faktor kedekatan jarak antara Bojonegoro dan Solo, saya yakin keluarga juga akan bisa nyaman tinggal di Solo karena jaraknya tidak begitu jauh dengan rumah,” ujarnya, dikutip dari situs resmi Persis.

Baca Juga: Samsul Arif Gacor di Usia 37 Tahun, Dapat Gelar Pemain Terbaik Bulan Februari 2022 di Liga 1

Kedekatannya dengan Coach Jackson karena pernah kerja sama sebelumnya juga membuatnya semakin yakin bergabung Persis yang berhasil kembali ke kasta tertinggi Liga Indonesia.

“Lalu juga adanya sosok Coach Jackson yang menghubungi saya secara langsung, beberapa kali juga sudah pernah bekerjasama dengan beliau sebelumnya di Timnas dan juga level klub. Tim ini punya keseriusan dan profesionalitas untuk memajukan persepakbolaan di Indonesia,” beber Samsul.

Samsul Arif berharap bisa memberikan kontribusi bagus untuk tim dan dapat segera menyatu dengan skema permain yang diterapkan.***

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: persissolo.id


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x