Final Badminton SEA Games 2021, Apriyani-Fadia dan Leo-Daniel jadi Juara Plus Sabet Medali Emas

- 22 Mei 2022, 19:07 WIB
Final badminton SEA Games 2021, Indonesia sabet dua emas lewat APriyani-Fadia dan Leo-Daniel
Final badminton SEA Games 2021, Indonesia sabet dua emas lewat APriyani-Fadia dan Leo-Daniel /Instagram/@badminton.ina

PONOROGO TERKINI – Badminton nomor perorangan di SEA Games 2021 telah tuntas digelar dengan gelar juara dari setiap sektor.

Indonesia juga berhasil sabet dua gelar juara dari ganda putra dan ganda putri, serta runner up ganda putra.

Di final SEA Games, ada tiga wakil Indonesia yang bertanding. Salah satunya terjadi all Indonesian final di sektor ganda putra.

Baca Juga: Final Badminton SEA Games 2021, Indonesia Pastikan Diri Juara dan Genggam 1 Medali Emas

Di ganda putra ada Leo Rolly Carnando/ Daniel Marthin dan Pramudya Kusumawardana/ Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan yang saling berhadapan.

Sementara di ganda putri, pasangan debutan Apriyani Rahayu/ Siti Fadia Silva Ramadhanti menghadapi wakil dari Thailand, Benyapa Aimsaard/ Nuntakarn Aimsaard.

Leo Rolly Carnando/ Daniel Marthin yang menghadapi rekan senegaranya sendiri berhasil menang.

Baca Juga: Lifter Rahmat Erwin Abdullah Perbarui Rekor SEA Games dengan Total Angkatan 345 kg

Pertandingan all Indonesian final sektor ganda putra di SEA Games  ke-31 berhasil dimenangkan Leo/ Daniel.

Halaman:

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: Instagram @badminton.ina


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x