Rifal Lastori dan Serdy Fano Resmi Dipinjamkan Borneo FC ke Klub Liga 2 PSIM Yogyakarta

- 9 Juni 2022, 20:02 WIB
Rifal Lastori dan Serdy Fano resmi dipinjamkan oleh PSM Makssar ke klub Liga 2
Rifal Lastori dan Serdy Fano resmi dipinjamkan oleh PSM Makssar ke klub Liga 2 /Kolase Instagram/@borneofc.id

PONOROGO TERKINI – Peminjaman pemain di klub sepak bola jadi tradisi yang lumrah, hal ini juga terjadi di Borneo FC.

Sama dengan musim sebelumnya, Borneo FC kembali meminjamkan pemain mudanya ke klub Liga 2.

Kali ini ada nama Rifal Lastori kembali yang dipastikan untuk peminjaman ke Liga 2.

Tidak sendirian, Rifal akan ditemani Serdy Ephi Fano untuk membantu klub Liga 2 PSIM Yogyakarta agar bisa naik ke Liga 1.

Baca Juga: Tuan Rumah Borneo FC Rilis HTM Nonton Piala Presiden 2022 di Fase Penyisihan Grup B

Asisten manajer Borneo FC, Farid Abubakar mengungkap bahwa peminjaman pemain tersebut dilakukan bukan karena tidak berkualitas.

Justru hal itu dikarenakan banyaknya pemain di posisi sama dalam skuad yang membuat tingginya persaingan.

Sehingga Rifal dan Serdy harus menambah jam terbang di tim lain.

Saat ini, di pos sayap kiri tempat Rifal bermain, ada Stefano Lilipaly dan M Sihran yang membuat persaingan kian ketat.

Baca Juga: Borneo FC Lepas Andika Kurniawan, Sempat Dipinjamkan ke Persiraja Banda Aceh

Sementara di pos depan tempat Serdy bermain, banyak pemain anyar termasuk juga ada Matheus Pato.

“Selain itu ada beberapa pertimbangan lain mengapa kami pinjamkan kedua pemain itu ke PSIM Yogyakarta” ujar Farid, dikutip dari situs Borneo FC.

Peminjaman Rifal dirasa pas untuk membantu tim Liga 2, mengingat selama ini pemain ini berhasil membawa tim yang dibela lolos promosi ke Liga 1.

Sebelumnya, ia sudah mencatatkan prestasi dengan sukses membawa PSIS Semarang, PSS Sleman dan Rans Nusantara FC naik kasta ke Liga 1.

Baca Juga: Dari Borneo FC, Boaz Solossa Jatuhkan Pilihan ke PSS Sleman

Kini PSIM juga berharap Rifal bisa membawa tim bisa naik ke Liga 1 musim depan.

Sementara itu, pemain berusia 25 tahun tepat hari ini mengaku tak jadi soal dipinjamkan ke PSIM atau di mana pun.

“Mudah-mudahan ada rejeki kembali di PSIM musim ini. Saya ingin membantu mereka mendapatkan apa yang mereka inginkan,” kata Rifal.***

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: Borneo FC


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini