Banda Aceh Diguncang Gempa 5,3 Magnitudo

- 2 Mei 2021, 20:23 WIB
Gempa bumi terjadi di Aceh pada 30 April 2020.
Gempa bumi terjadi di Aceh pada 30 April 2020. /Pixabay/ Tumisu

Ponorogo Terkini - Pada 30 April 2021 Banda Aceh diguncang gempa sebesar 5,3 Magnitudo pada pukul 23.43 WIB. 

Melansir dari Antara News, Badan Meteorologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan bahwa gempa terjadi di laut 106 km dari Banda Aceh. Lokasinya tepatnya adalah pada 5,14 LU dan 94,46 BT. 

BMKG juga menyebutkan bahwa pusat gempa tersebut berada pada titik kedalaman 10 km di bawah perairan Banda Aceh. Getaran gempa dirasakan dalam skala MM II-III Banda Aceh - Sabang.

Baca Juga: Insta Story Rizky dan Ridho DA hingga Viralnya kata Panik Nggak

Gempa yang terjadi tengah malam tersebut menurut BMKG tidak berpotensi tsunami.

Di sisi lain, DPRK Aceh, Farid Nyak Umar pada tahun 2020 silam menyebutkan bahwa mitigasi bencana (di Aceh) sangatlah penting guna menghindari terulangnya kejadian gempa Aceh yang disusul tsunami pada tahun 2004, yang memakan korban hingga ratusan ribu jiwa.

Menurut Farid, jika masyarakat dan pemerintah sudah sigap dalam menghadapi bencana, maka jumlah korban pun bisa diminimalkan. 

Mitigasi bencana yang bisa dilakukan menurut Farid adalah berupa sosialisasi kepada masyarakat mengenai bencana alam dan juga apa saja yang harus dilakukan jika terjadi bencana. 

Baca Juga: Disnaker Ponorogo dan UPT BP2MI Surabaya Pulangkan  Pekerja Migran Indonesia yang Sakit di Malaysia

Halaman:

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x