Bosan dan Bingung Mau Ngapain selama di Rumah Saja? Kunjungi 5 Website Ini, Dijamin Langsung Moodboster

3 September 2021, 19:41 WIB
Ilustrasi kebahagian mengakses website /Pixabay/StartupStockPhotos

PONOROGO TERKINI - Selama masa pandemi, ini kita memang lebih sering menghabiskan waktu di rumah saja.

Terkadang jika sudah merasa bosan karena tidak ada kegiatan di luar rumah, kita jadi bingung akan melakukan apa atau dalam bahasa gaul saat ini dikenal gabut.

Imbasnya, mood akan turun dan malas mengerjakan kegiatan lainnya.

Oleh karena itu, kita perlu semacam moodboster untuk mengembalikan semangat dalam beraktivitas.

Baca Juga: Google Chrome Versi 93, Aplikasi Web Terbaik untuk Desktop dan Android

Salah satu akun TikTok @itsmefyw rupanya memberikan saran menarik bagi siapa saja yang merasa gabut.

Akun tersebut membagikan saran berupa website yang bisa digunakan untuk mengisi waktu luang sebagai penghilang gabut saat di rumah saja, di antaranya sebagai berikut:

1. Google Driving Simulator

Dalam website ini kita bisa melakukan simulasi menyetir mobil dengan jalur yang ada di Google Maps. Selain itu, kita bisa memilih jalur sesuai dengan kota yang diinginkan.

Baca Juga: Quick phrases Fitur Terbaru Google Asisten, Memiliki Fitur Canggih untuk Smart Home

2. 2050.earth

Merupakan website yang memperlihatkan prediksi kota-kota dunia ketika masa depan, namun sayangnya kota di Indonesia belum terdaftar dalam website tersebut.

3. Hownormalami.eu

Di website ini kita dapat mengetahui seberapa jelek atau cantiknya wajah kita dari skala 1-10.

Dimana sistem Emotional Intelligence (EI) akan memprediksi wajah kita dengan meminta izin untuk menyalakan kamera.

Baca Juga: Mengaktifkan Dark Mode Windows 11 dengan Mudah, Begini Caranya

4. Noclip.website

Bagi pecinta game klasik maka website ini wajib untuk anda kunjungi. Pasalnya, lewat website ini, akan diajak untuk menelusuri maps game klasik pilihan Anda.

5. Window-swap.com

Website kali ini cukup menarik, karena jika kita mengaksesnya maka akan ditampilkan view dari jendela-jendela di seluruh dunia.

Dengan mengakses website di atas, bisa jadi gabut yang dirasakan akan menghilang lantaran disibukkan dengan keseruan yang dilakukan.***

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: TikTok @itsmefyw

Tags

Terkini

Terpopuler