Pangeran Philip Sempat Mengkhawatirkan Pangeran Harry dan Meghan Markle Sebelum Kematiannya

- 24 Juni 2021, 17:31 WIB
Pangeran Harry dan Meghan Markle saat wawancara dengan Oprah Winfrey.
Pangeran Harry dan Meghan Markle saat wawancara dengan Oprah Winfrey. /Harpo Productions/Joe Pugliese v

Ponorogo Terkini – Sebelum meninggal, suami Ratu Elizabeth II yaitu Pangeran Philip merasa bahwa wawancara yang dilakukan oleh Pangeran Harry dan Meghan Markle di Oprah Winfrey merupakan suatu ‘kegilaan’.

Dilansir dari Mirror, menurut seorang kerabat, Pangeran Philip juga merasa bahwa Pangeran Harry dan Meghan Markle seakan ‘bahagia’ dengan masalah mereka sendiri.

Seperti yang diketahui bahwa pasangan Sussex itu melakukan wawancara dengan Oprah Winfrey dan mereka mengungkapkan masalahnya dengan Keluarga Kerajaan Inggris.

Baca Juga: Hubungan Meghan Markle dan Thomas Markle Buruk, sang Ayah Mengemis Dimaafkan dan Bisa Bertemu Cucunya

Meskipun Pangeran Philip sedang berada di rumah sakit saat itu, Pangeran Harry dan Meghan Markle bersama CBS dan ITV melanjutkan wawancara yang disiarkan pada bulan Maret lalu.

Pangeran Philip yang pada saat itu sedang menjalankan operasi jantung di St Bartholomew's, merasa prihatin dengan sikap pasangan Sussex itu.

Hal tersebut diungkapkan oleh teman sekaligus penulis biografinya Gyles Brandreth, menurut sejarawan kerajaan Robert Lacey.

Baca Juga: Sidang Habib Rizieq Dijaga Ketat, Tukang Krupuk Sempat Diperiksa karena Dikira Simpatisan

"Apa yang membuatnya khawatir adalah 'keasyikan pasangan itu dengan masalah mereka sendiri'," kata Lacey.

Halaman:

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: Mirror.co.uk


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x