5 Keutamaan Sholat Tahajud, Bisa Menenangkan Hati dan Jiwa

- 16 Juli 2021, 22:32 WIB
5 keutamaan sholat tahajud ini akan didapatkan bagi mereka yang rajin melaksanakan
5 keutamaan sholat tahajud ini akan didapatkan bagi mereka yang rajin melaksanakan /Pixabay/@chiplanay

Ponorogo Terkini – Sholat tahajud adalah sholat yang dianjurkan untuk dilakukan.

Tahajud adalah salah satu sholat qiyamul lail yang dilakukan setelah sholat Isya sampai sebelum masuk sholat Subuh.

Namun waktu yang paling baik yaitu pada sepertiga malam terakhir.

Adapun 5 keutamaan sholat tahajud yaitu :

1. Menjaga Kesehatan Tubuh

Dengan bangun di tengah malam dan melaksanakan sholat ternyata memiliki banyak manfaat baik bagi tubuh, terutama dalam sisi kesehatan.

Sholat tahajud dapat menekan kadar kortisol dalam tubuh bagi penderita diabetes.

Kortisol bermanfaat untuk meningkatkan kandungan gula darah dengan merangsang metabolisme karbohidrat.

Baca Juga: Niat Sholat Tahajud Lengkap Beserta Tata Cara Pelaksanaannya

2. Menenangkan Hati dan Jiwa

Allah SWT maha mengetahui segala sesuatu, apapun yang ada di hati kita meski tidak kita ucapkan, Allah pasti mengetahuinya.

Semua perasaan gelisah, takut, dan tidak tenang seingkali menganggu hati manusia. Namun, Allah SWT dengan mudah memberikan ketenangan dan ketentraman di hati setiap orang yang melakukan sholat tahajud.

Halaman:

Editor: Dian Purnamasari


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x