Jurgen Kloop Puji Ole Gunnar Solskjaer Sebagai Manager Manchester United yang Jenius

6 Mei 2021, 08:28 WIB
Pelatih Liverpool Jurgen Kloop memuji pelatih Manchester United /Instagram

Ponorogo Terkini - Manajer Liverpool Jurgen Klopp mengatakan bahwa manager Manchester United Ole Gunnar Solskjaer pantas mendapatkan pujian atas perkembangan permainan klub mereka.

Manchester United akan finish di urutan kedua Liga Premier untuk pertama kalinya sejak 2018, dan hampir mencapai final Liga Europa setelah menang 6-2 atas Roma di leg pertama semifinal pada Kamis, 29 April lalu.

Hal ini diungkapkan Jurgen Kloop menjelang kunjungan Liverpool ke Old Trafford pada hari Minggu, Klopp memuji mantan pemain Norwegia itu karena mengubah United menjadi tim yang patut diperhitungkan musim ini. 

"Senang melihat kualitas seorang manajer karena lebih penting daripada pengalaman yang Anda miliki," kata Jurgen Klopp.

Baca Juga: Munculnya Mega bintang NBA LeBron James Belum Mampu Membuat Los Angeles Lakers Menggila

"Anda perlu memiliki 50 pertandingan Liga Champions sebagai manajer sebelum menghadapi klub seperti Manchester United, akan sulit untuk menemukannya karena tidak banyak pelatih di luar sana dengan pengalaman itu.

"Saya pikir jelas jika Ole tidak memiliki sejarah yang sukses di Man United sebagai pemain, maka mungkin tidak banyak orang di United yang akan memikirkannya. Tapi, karena dia melakukan pekerjaan yang brilian di United serta pernah memiliki sejarah bersama Manchester.  itulah idenya dan tidak ada yang tahu bagaimana cara kerjanya". 

"Ini pekerjaan yang sangat sensasional dari awal dan kemudian sedikit menurun dan sekarang mereka terlihat sangat bagus dan dia pantas mendapatkan pujian untuk itu bersama dengan para pelatihnya. Saya senang dia jujur  bersama rekan kerja melakukannya dengan sangat baik dan itulah yang dia lakukan. "

Kemenangan Liverpool di United akan membuat Manchester City dinobatkan sebagai juara Liga Premier untuk ketiga kalinya dalam empat tahun terakhir ini. 

Baca Juga: Marcelo Jadi Petugas TPS di Madrid Sehari sebelum Semifinal Liga Champions

Diberitakan oleh ESPN, Liverpool juga menghadapi tugas berat dalam mengamankan kualifikasi Liga Champions musim depan karena mereka terpaut tujuh poin di belakang Chelsea yang berada di urutan keempat.

Absennya Virgil van Dijk telah berpengaruh besar dalam permainan Liverpool, dengan tidak hadirnya bek tersebut yang sudah absen sejak Oktober, setelah mengalami cedera lutut dalam derby Merseyside di Everton.

Ada dugaan bahwa bek tengah itu bisa kembali ke Belanda di  ajang kejuaraan Eropa musim panas ini, tetapi Klopp mengatakan Van Dijk tidak akan segera merumput dalam waktu dekat ini. 

"Saya tidak ingin menahannya tetapi Anda juga tidak bisa memaksanya," tambahnya.

"Jika Anda ingin bermain di sebuah turnamen, Anda harus memiliki pelatihan sepak bola yang tepat sebelumnya. Anda tidak dapat memiliki 10 atau 11 bulan istirahat dan berlatih seminggu dan bermain sepak bola, itu tidak mungkin".

"Tidak ada yang menahannya, saya bisa menjanjikan kepada semua orang di Timnas Belanda tapi kami tidak bisa memaksanya. Kami berbicara tentang seorang pemain dan karirnya jadi tidak ada yang harus memaksanya dan tidak ada yang akan memaksanya, bukan kami dan bukan Virgil."

“Dia hanya mencoba untuk bugar secepat mungkin tetapi tidak ada yang tahu kapan waktunya. Anda dapat membayangkan bahwa sangat ketat pertandingan di Euro sedangkan dia belum melakukan latihan secara tim dan tidak bergabung waktu mendatang. akhirnya, itu keputusan Virgil dan dia akan merasakan  sendiri rasa sakit di lututnya. " ***

 

Editor: Dian Purnamasari

Sumber: ESPN

Tags

Terkini

Terpopuler