English Premier League 2021-2022 Bergulir, Menanti Sentuhan Pep Guardiola dan Jurgen Klopp

- 14 Agustus 2021, 06:34 WIB
English Premier League segera dimulai, Guardiola dan Klopp diprediksi menghadirkan persaingan Manchester City dengan Liverpoo
English Premier League segera dimulai, Guardiola dan Klopp diprediksi menghadirkan persaingan Manchester City dengan Liverpoo /Tangkapan layar/vidio.com

PONOROGO TERKINI - English Premier League musim 2021/2022 akan bergulir kembali 14 Agustus 2021, yang akan dibuka dengan pertandingan perdana dini hari nanti antara Brentford melawan Arsenal, dan petang hari besok mempertemukan Manchester United dengan Leeds United.

Perhatian para penikmat sepakbola, terutama penggemar klub-klub Inggris akan kembali fokus mengikuti kiprah tim-tim idolanya di English Premier League, liga paling banyak ditonton di dunia.

Prediksi mengenai klub yang akan berjaya pada musim ini pun bermunculan dengan beragam versi, terutama sebagai pesaing baru bagi Manchester City dan Liverpool, dua klub yang mendominasi persaingan English Premier League dalam tiga tahun terakhir.

Persaingan antara Manchester City dengan Liverpool tidak lepas dari sentuhan pelatih kedua tim, yang kehadirannya di English Premier League menyita perhatian.

Baca Juga: Lewandowski Pilihan Guardiola Setelah Gagal Meminang Harry Kane dari Tottenham Hotspur

Pelatih  Jurgen Klopp mulai menangani Liverpool pada musim kompetisi 2015/2016, yang membawa gairah baru bagi tim berjuluk The Red tersebut, dan mengembalikan posisinya sebagai klub papan atas.

Sementara Pep Guardiola datang setahun kemudian  ke Manchester City dengan reputasi mengkilat di dua klub yang ditangani sebelumnya, yakni Barcelona dan Bayern Munchen, dan melanjutkan kisah suksesnya bersama City.

Selama enam musim terakhir menangani tim masing-masing, Guardiola dan Klopp melahirkan persaingan  antara kedua tim.

Baca Juga: Memang Sepantasnya Pep Guardiola Dinobatkan Sebagai Manager of the Season

Guardiola mengawali pada musim 2016/2017 dengan membawa City menduduki peringkat tiga, dan pada saat yang sama Klopp menempatkan Liverpool di posisi empat.

Halaman:

Editor: Dian Purnamasari

Sumber: Goal Internasional


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x