Juara di Sirkuit Silverstone Inggris, Fabio Quartararo Semakin Kokoh di Puncak Klasemen MotoGP

- 29 Agustus 2021, 22:19 WIB
Pembalap tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo menjuarai seri MotoGP Inggris, yang semakin mengukuhkan posisinya di klasemen sementara.
Pembalap tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo menjuarai seri MotoGP Inggris, yang semakin mengukuhkan posisinya di klasemen sementara. /Instagram/@fabioquartararo20

Quartararo juga mengukuhkan posisi di peringkat pertama klasemen sementara MotoGP 2021, dengan 206 poin.

Nasib sial dialami Marc Marquez, pembalap tim Honda asal Spanyol itu baru berlomba di lap pertama, ketika motornya tergelincir dan menyeret pembalap Ducati, Jorge Martin.

Kedua pembalap akhirnya tidak dapat melanjutkan lomba, dan membuat mereka kehilangan tambahan poin dalam persaingan MotogGP 2021.

Pada klasemen sementara pembalap, mantan juiara dunia Marq Marquez berada di peringkat 11, sementara Jorge Martin satu peringkat di atasnya.

Seri MotoGP Inggris di sirkuit Silverstone juga mencatatkan sejarah, ketika para pembalap yang finish di posisi enam besar, berasal dari tim yang berbeda.

Keenam tim tersebut secara berurutan dari posisi pertama, yakni Yamaha, Suzuki, Aprilia, Ducati, Honda, dan KTM.***

Halaman:

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: MotoGP Twitter @MotoGP


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini