Pendukung Ustadz Abdul Somad Tuntut Dubes Singapura Meminta Maaf

- 21 Mei 2022, 18:58 WIB
Ustadz Abdul Soma
Ustadz Abdul Soma / YouTube.com/ TAMAN SURGA.NET

PONOROGO TERKINI – Duta Besar (Dubes) Singapura diancam akan diusir oleh pendukung Ustadz Abdul Somad (UAS) yang berasal dari Pertahanan Ideologi Sarekat Islam (Perisai).

Pengusiran tersebut dilakukan apabila jika tidak menyampaikan permohonan maaf dalam 2x24 jam.

Permohonan maaf tersebut merupakan buntut dari tidak diperbolehkannya UAS masuk ke Singapura pada beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Ministry of Home Affairs Singapura Ungkap Alasan Tolak Abdul Somad Masuk Kota Singa

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan mengatakan ancaman tersebut tidak membenarkan ancaman tersebut karena melawan hukum.

"Tentunya kalau mengusir paksa itu perbuatan melawan hukum. Tidak boleh seperti itu, kita juga tidak menginginkan hal itu terjadi," ujar Zulpan, dikutip ponorogoterkini.com dari Humas Polri.

Zulpan menegaskan bahwa Dubes merupakan perwakilan negara lain yang wajib dijamin keselamatannya selama bertugas di Indonesia.

Baca Juga: Mertua Sandiaga Uno Meninggal Dunia di Singapura, Nur Asia Uno Setia Dampingi Sang Ayah

 Ia meminta kepada seluruh pendukung UAS mengikuti aturan dan tidak melakukan ancaman akan mengusir Dubes Singapura.

"Tentunya, kita harus mengikuti aturan yang berlaku. Duta besar ini memiliki perwakilan negara mereka di sini, ada ketentuan dalam hukum internasional juga yang harus diikuti. Polda Metro Jaya sebagai aparat negara akan menjaga semua hal yang sudah diamanatkan dalam UU," tukas Zulpan.

Halaman:

Editor: Dian Purnamasari

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x