Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark, 3 Situs Ini Bisa Diandalkan

4 September 2021, 11:29 WIB
Download video TikTok tanpa watermark menggunakan 3 situs yang bisa diakses dengan mudah /Pixabay/Solenfeyissa

PONOROGO TERKINI - TikTok merupakan salah satu aplikasi sosial media yang sedang populer saat ini.

Konten-konten video yang diunggah di TikTok sangat beragam, mulai dari tutorial, review produk, sampai dance challenge yang bisa menjadi sarana referensi sekaligus hiburan.

Ada kalanya sebuah video menarik minat kita dan ingin menyimpannya agar bisa diputar di lain waktu secara offline, sehingga bisa menghemat kuota internet.

Baca Juga: Profil Nazwa, Seleb TikTok yang Viral karena Diduga Terlibat Video Syur

Menariknya, video dari TikTok tersebut bisa diunduh tanpa watermark.

Untuk bisa mendapatkannya, bisa memanfaatkan beberapa situs penyedia download video TikTok yang bisa diandalkan.

Berikut 3 situs yang bisa digunakan untuk download video TikTok tanpa watermark yang bisa diaplikasikan baik pada PC, Android, maupun iOs.

Baca Juga: Viral Konten Video TikTok, Rumah Terduga Pelakor Alami Aksi Vandalisme

1. Snaptik

Situs snaptik.app merupakan salah satu situs populer yang bisa digunakan untuk download video TikTok tanpa watermark.

Caranya, salin dahulu tautan video yang ingin diunduh dari aplikasi TikTok, kemudian buka situs snaptik.app.

Tempel tautan yang sudah disalin dari TikTok ke Snaptik.app. Selanjutnya, preview video dan caption. Jika sudah sesuai, klik Unduh MP4.

Video dari TikTok pun sudah berhasil diunduh tanpa watermark.

Baca Juga: TikTok Hapus 62 Juta Video Selama 3 Bulan Pertama Tahun 2021, Ada Konten Vulgar

2. TikMate

Selain Snaptik, ada pula situs lain yang bernama TikMate yang bisa dimanfaatkan untuk download video TikTok tanpa watermark.

Salin tautan video yang akan diunduh dari TikTok, lalu buka situs id.tikmate.app.

Salin tautan video dari TikTok ke kolom yang sudah tersedia di situs, pilih unduh MP4.

Melalui situs TikMate, pengguna bisa memilih kualitas gambar dari video TikTok yang ingin diunduh.

Baca Juga: Avril Lavigne Perdana di TikTok, Unggah Video Bareng Tony Hawk dengan Single Hits Sk8er Boi

3. Steqo

Selain Snaptik dan TikMate, situs Steqo juga bisa digunakan untuk download video TikTok tanpa watermark.

Salin tautan video dari TikTok yang ingin diunduh dan lanjutkan membuka situs steqo.net.

Tempel tautan video TikTok yang ingin diunduh, kemudian unduh video dengan memilih opsi “unduh tanpa watermark”.

Dengan 3 situs yang bisa diakses dengan mudah tersebut, pengguna TikTok bisa download video TikTok tanpa watermark untuk bisa diputar kemudian tanpa menggunakan kuota internet.***

Editor: Yanita Nurhasanah

Tags

Terkini

Terpopuler