Pemerintah China Berencana Perketat Pengawasan Klub Penggemar Selebriti di China

28 Agustus 2021, 21:22 WIB
Pemerintah China perketat pengawasan klub penggemar di China /Pixabay @geralt

PONOROGO TERKINI – Kasus Kris Wu yang resmi ditahan oleh Kejaksaan China membawa dampak cukup besar terhadap pemerintahan di negara tersebut belakangan ini.

Penggemar remaja yang mengidolakan Kris Wu di China telah menghabiskan uang secara berlebihan, mengecualikan yang lain, dan penggalangan dana illegal untuk membebaskan idolanya.

Pemerintah China berencana akan meningkatkan pengawasan terhadap budaya pop karena klub penggemar telah muncul sebagai masalah sosial di China.

Baca Juga: Kris Wu Resmi Ditahan Atas Kasus Pemerkosaan, Kejaksaan China Setuju Penangkapannya

Berdasarkan berita dari Allkpop, The Cyberspace Administration of China (CAC) menjelaskan apa yang dilakukan oleh penggemar Kris Wu seperti membela secara membabi buta dan mengambil risiko akan membobol penjara untuk menyelamatkan Kris Wu.

Atas tindakan klub penggemar tersebut, pemerintah China mengeluarkan beberapa larangan dan peraturan yang harus ditaati oleh klub penggemar maupun agensi hiburan yang menaungi selebritinya.

Pemerintah China melalui CAC akan melarang klub penggemar terutama anak di bawah umur yang membelanjakan uangnya untuk mendukung selebriti.

Baca Juga: Sejumah Brand Kelas Dunia Kabur dari Kris Wu karena Gosip Skandal, Termasuk Louis Vuitton

Selain itu, klub penggemar selebriti dilarang mengumpat atau menyebarkan desas-desus palsu secara online.

Pemerintah China akan menghukum platform online yang tidak mampu mengelola klub penggemar dengan benar.

Agensi hiburan di China juga mempunyai tanggung jawab atas sikap anggota klub penggemar selebritinya.

Larangan lainnya sebagai tindak pengawasan adalah setiap program tidak boleh mendorong klub penggemar untuk menghabiskan uang dalam pembelian produk yang berhubungan dengan selebriti.***

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: Allkpop

Tags

Terkini

Terpopuler