Amerika Ungkap Rusia Bisa Invasi Mendadak, Australia dan Selandia Baru Desak Warganya Cabut dari Ukraina

- 12 Februari 2022, 20:14 WIB
Amerika Serikat dan sekutunya menghimbau kepada warganya agar segera meninggalkan Ukraina
Amerika Serikat dan sekutunya menghimbau kepada warganya agar segera meninggalkan Ukraina /Foto ilustrasi/ Pixabay/ Pexels

PONOROGO TERKINI - Amerika Serikat dan sekutunya mendesak warganya untuk segera meninggalkan Ukraina.

Desakan tersebut dimaksudkan untuk menghindari invasi Rusia, termasuk kemungkinan serangan udara, yang menurut Amerika Serikat dapat terjadi kapan saja.

Rusia telah mengumpulkan lebih dari 100.000 tentara di perbatasan Ukraina tetapi mereka menyangkal akan melakukan penyerangan.

Pejabat AS mendesak untuk melakukan diplomasi, mereka mengatakan Rusia dapat menyerang sebelum berakhirnya Olimpiade Musim Dingin atau pada 20 Februari.

Baca Juga: Joe Biden dan Presiden Rusia Vladimir Putin Dijadwalkan Lakukan Komunikasi via Telepon

Olimpiade Musim Dingin yang diselenggarakan di Beijing, China, saat ini masih berlangsung dan akan berakhir pada 20 Februari mendatang.

AS menduga Rusia mungkin berusaha untuk merebut ibukota Kyiv dan kota-kota lain.

Penasihat keamanan nasional AS Jake Sullivan mengatakan orang Amerika tidak dapat mengharapkan evakuasi militer jika mereka tetap di Ukraina dan harus pergi dalam waktu 48 jam.

"Kami terus melihat tanda-tanda eskalasi Rusia, termasuk pasukan baru yang tiba di perbatasan Ukraina," kata Sullivan, dilansir ponorogoterkini.com dari Reuters.

Baca Juga: Joe Biden Turut Memperingati 80 Tahun Tragedi Berdarah Pearl Harbor

Halaman:

Editor: Dian Purnamasari

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x