Aktivis Lingkungan Emmy Hafild Meninggal Dunia, Pernah Terima Penghargaan dari Majalah Time

- 4 Juli 2021, 12:22 WIB
Emmy Hafild, aktivis lingkungan yang mengakhiri perlawanannya melawan kanker dan Covid-19, dengan tutup usia pada Sabtu, 3 Juli 2021.
Emmy Hafild, aktivis lingkungan yang mengakhiri perlawanannya melawan kanker dan Covid-19, dengan tutup usia pada Sabtu, 3 Juli 2021. /Tangkap layar/emmyhafild

Beragam posisi ia raih, dari Yayasan Indonesia Hijau, Walhi, hingga Direktur Eksekutif Greenpeace Asia Tenggara.

Meski perempuan, jiwa perlawanannya terhadap ketidakadilan sangat kuat. Emmy Hafild rela hengkang dari organisasi besar Greenpeace karena tidak sesuai dengan hati nuraninya.

Emmy Hafild menganggap strategi greenpeace terhadap kebakaran hutan akibat ulah perusahan besar gagal.

Selain itu, Emmy Hafild pernah diganjar penghargaan intenasional yaitu sebagai salah satu Heroes of The Planet dari Majalah Time pada tahun 1999 lewat aksinya di bidang lingkungan.

Penghargaan ini membuat Emmy Hafild bersanding dengan aktivis lingkungan dunia lainnya, seperti Russell Mittermeier, Dune Lankard, Mark Plotkin, dan Wangari Maathai.

Emmy Hafild juga aktif dalam organisasi politik. Emmy Hafild juga aktif sebagai Ketua DPP Partai NasDem yang membidangi pertanian dan maritim.

Pada Pemilu Legislatif 2019 mendatang ia mencalonkan diri sebagai anggota DPR untuk Daerah Pemilihan I Nusa Tenggara Timur (NTT) yang antara lain meliputi Flores.***

Halaman:

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: emmyhafild.com


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x