Jokowi Minta Bansos Untuk Masyarakat Terdampak Covid-19 Diberikan Pekan Ini

- 18 Juli 2021, 04:35 WIB
Jokowi minta bansos segera diberikan kepada masyarakat terdampak Covid-1
Jokowi minta bansos segera diberikan kepada masyarakat terdampak Covid-1 //BPMI Setpres 2021

Ponorogo Terkini - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta berbagai bantuan sosial (bansos) untuk masyarakat terdampak Covid-19 diberikan pekan ini.

Menurut Jokowi, seperti dikutip dari Infopublik, instansi terkait seperti Bulog dan Kementerian Sosial tidak boleh ragu mempercepat penyaluran bansos yang telah ditetapkan.

Penyaluran bansos dilakukan dengan menggandeng instansi pengawasan terkait, sehingga hasilnya optimal.

"Jangan ragu-ragu, karena prinsipnya adalah yang paling penting kita ini nggak nyuri, prosedurnya tolong dampingi Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP)," katanya, Sabtu 17 Juli 2021.

Baca Juga: Cek Penerima BST Rp300.000 untuk Juli dan Agustus Melalui Cek Bansos Kemensos

Terdapat tiga program bantuan sosial yang akan diberikan kepada masyarakat, yakni:

1. Program Keluarga Harapan

Diberikan kepada 10 juta penerima manfaat, dengan total alokasi anggaran sebesar Rp13,96 triliun, waktu penyaluran dimajukan menjadi per triwulan yang akan jatuh Juli 2021.

2. Program Kartu Sembako

Menyasar 18,8 juta penerima, dengan alokasi anggaran sekitar Rp45,2 triliun dan penyalurannnya melibatkan PT Pos Indonesia.

3. Program Bantuan Sosial Tunai

Diberikan untuk 10 juta penerima manfaat, dengan anggaran mencapai Rp6,1 triliun, mekanisme penyaluran dilakukan bulan Juli 2021.

Baca Juga: Tumpang Tindih Bansos Terus Dikritik Tajam, Anggota DPR RI Minta Kemensos Benahi DTKS

Halaman:

Editor: Dian Purnamasari

Sumber: Info Publik


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x