Presiden Jokowi Minta Biaya Tes PCR Diturunkan, dr. Tirta dan Susi Pudjiastuti Beri Komentar

- 15 Agustus 2021, 20:37 WIB
Presiden Jokowi minta Menkes turunkan harga tes PCR, dr.Tirta berharap di lapangan bisa sesuai instruksi
Presiden Jokowi minta Menkes turunkan harga tes PCR, dr.Tirta berharap di lapangan bisa sesuai instruksi /Dok. Setkab RI

PONOROGO TERKINI - Pemerintah kini meningkatkan testing sebagai langkah pertama dalam upaya mencegah penyebaran virus Covid-19.

Sejalan dengan itu, Presiden Jokowi meminta agar biaya pemeriksaan RT-PCR (Real Time Polymerease Chain Reaction) diturunkan.

“Salah satu cara cara untuk memperbanyak testing adalah dengan menurunkan harga tes PCR. Dan, saya sudah berbicara dengan Menteri Kesehatan mengenai hal ini, saya minta agar biaya tes PCR ini berada di kisaran antara Rp450-550 ribu,” kata Presiden Joko Widodo, Minggu 15 Agustus 2021, sebagaimana dikutip dari laman resmi Setkab RI.

Baca Juga: Belum Disuntik Vaksin Covid-19 Mau ke Mal, Mendag: Harus Menunjukkan Hasil Negatif Tes PCR atau Antigen

Presiden juga minta agar hasil tes tersebut dapat diketahui secepatnya dalam waktu kurang dari 24 jam.

Mengomentari Presiden Jokowi, influenser kesehatan dr. Tirta berharap instruksi tersebut bisa dijalankan di lapangan.

“Semoga keadaan di lapangan sesuai instruksi bapak presiden @jokowi . Karena masih ada yg jual 900.000 dan bahkan di luar jawa mencapai 1.5 juta rupiah. Selain itu warga luar jawa yang kesulitan mengakses pcr, harga pcr mahal, dan bisa berhari hari,” tulis dr.Tirta pada akun Instagramnya.

Baca Juga: Ketahui Penjelasan Cycle Threshold Tes PCR, Metode Pengujian Covid-19 yang Paling Akurat

Ia pun meminta perhatian Kemenkes agar warga luar Jawa juga mendapat pelayanan kesehatan maksimal dan fasilitas puskesmas ditingkatkan.

Halaman:

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: Twitter @susipudjiastuti Instagram @dr.tirta Setkab RI


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x