Haji Lulung Meninggal Dunia, Sandiaga Uno Kenang Pernah Jalin Kerjasama

- 14 Desember 2021, 14:44 WIB
Sandiaga Uno turut berduka cita atsa meninggalnya Haji Lulung
Sandiaga Uno turut berduka cita atsa meninggalnya Haji Lulung /Instagram/@sandiuno

PONOROGO TERKINI - Politikus Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Abraham Lunggana meninggal dunia, pada Selasa 14 Desember 2021.

Politikus yang dikenal dengan nama Haji Lulung tersebut meninggal dunia di RS Harapa Kita Jakarta.

Jenazah Haji Lulung sudah tiba di rumah duka Jalan Asofa Raya GG. EE, RT.007/RW.001, Sukabumi Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno turut merasakan kehilangan Haji Lulung.

Baca Juga: Kronologi Kecelakaan Mobil Travel Muatan 7 Penumpang Hilang usai Masuk Jurang di Sumut

Pasalnya, keduanya pernah bekerja sama memastikan tidak ada penggusuran Pedagang Kaki Lima (PKL) di daerah Ibu Kota.

"Innalillahi wa inna ilaihi roji'un. Allahummagfirlahu warhamhu wa'afihi wa'fuanhu, sahabat saya @hajilulung_24 putra daerah, betawi asli," tulis sandi dalam akun Instagram @sandiuno.

"Teringat betul bagaimana kita pernah berjuang bersama. Memastikan tidak adanya penggusuran bagi PKL di Jakarta. Memilih opsi untuk menata demi terciptanya lapangan kerja dan menggeliatnya usaha-usaha milik masyarakat," Imbuhnya.

Baca Juga: Rokok Elektrik Ikut Naik, Harga Jual Eceran Capai Rp35.250 per Cartridge

Tak lupa Sandi mendoakan almarhum agar mendapatkan terbaik di sisi Allah SWT.

Halaman:

Editor: Dian Purnamasari

Sumber: Instagram @sandiuno


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x