Akun Email FBI Berhasil Diretas, Pelaku Kirim Ribuan Pesan Peringatkan Adanya Serangan Dunia Maya

- 14 November 2021, 11:54 WIB
Ilustrasi peretas
Ilustrasi peretas /Pixabay/geralt

PONOROGO TERKINI - Peretas berhasil membobol sistem email Biro Investigasi Federal Amerika Serikat pada hari Sabtu, 14 November 2021.

Menurut peneliti keamanan siber, peretas mengirimkan puluhan ribu email palsu dari alamat email FBI.

Ironisnya, pesan palsu yang dikirim peretas memperingatkan kemungkinan adanya serangan dunia maya.

FBI sendiri belum bisa memberikan informasi karena kasus ini masih dalam penyelidikan.

Baca Juga: Pemuda Imigran dari Suriah Ditemukan Meninggal di Hutan Polandia

"Ini adalah situasi yang sedang berlangsung dan kami tidak dapat memberikan informasi tambahan saat ini," kata FBI.

Serangan tersebut menargetkan sistem email yang digunakan FBI untuk mengirim pesan ke publik.

Peretasan dilaporkan dimulai hari Sabtu pada tengah malam, peretas berhasil mengirim email palsu ke 100.000 alamat dari kotak masuk.

Dalam pesan yang dikirim terdapat subjek "Mendesak: aktor ancaman dalam sistem."

Baca Juga: Putri Presiden Filipina Rodrigo Duterte Daftar jadi Wakil Presiden, Lepas Peluang Gantikan Sang Ayah

Halaman:

Editor: Dian Purnamasari

Sumber: Independent


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x