dr Zaidul Akbar Bagikan Resep Jakuseni, Minuman dari Rempah yang Cocok Untuk Masa Pandemi

17 Juli 2021, 04:45 WIB
Minuman jakuseni dari dr Zaidul Akbar yang memiliki segudang khasiat /Instagram/@zaidulakbar

Ponorogo Terkini - dr Zaidul Akbar merupakan seorang dokter sekaligus ustadz yang gemar menyebarkan pola hidup sehat ala Al-Quran dan Rasulullah Shallallahu’alaihi wa sallam.

Seringkali dr Zaidul Akbar berbagi resep menyehatkan yang terbuat dari berbagai rempah-rempah alami.

Melalui laman akun instagramnya @zaidulakbar, pada 6 Juli 2021 dr Zaidul Akbar kembali membagikan salah satu resep minuman sehat yang diberi nama minuman jakuseni.

“Minum yaaaa. Segudang manfaat dari minuman ini, Jahe, Kunyit, Sereh, Jeruk nipis,” tulis dr Zaidul Akbar.

Baca Juga: Jenis-jenis Makanan yang Kaya Vitamin D, Cocok untuk Anak-anak di Saat Pandemi Covid-19

Jakuseni merupakan singkatan dari jahe, kunyit, sereh, dan jeruk nipis.

Minuman ini sangat baik dikonsumsi terutama di saat pandemi seperti sekarang.

Jakuseni terbuat dari rempah-rempah alami, minuman ini berkhasiat untuk meningkatkan imunitas, mencegah virus, melegakan saluran pernapasan, meredakan flu, dan menjaga kekebalan tubuh.

Cara pembuatannya cukup simple dan bahan-bahan yang dibutuhkan juga sangat murah dan mudah untuk kita dapatkan.

Baca Juga: FDA Peringatkan Hand Sanitizer Berbahan Alkohol Bisa Memicu Sakit Kepala dan Mual

Bahan dan Cara Pembuatan Minuman Jakuseni :

  1. Bahan

2 ruas Jahe, 1 ruas kunyit,1 batang Sere dan setengah jeruk nipis kecil

  1. Cara pembuatan

Iris jahe, kunyit, dan sereh, agar lebih terasa saat dimasukan ke air panas nantinya.

Siapkan satu gelas air panas. Lalu masukan bahan-bahan yang telah diiris tadi jahe, kunyit, dan sereh ke dalam air panas. Tambahkan pula perasan setengah jeruk nipis kecil.

Lalu aduklah sampai semua bahan tercampur. Bisa juga ditambahkan madu. Namun jangan menggunakan gula jenis apapun.

Minum sebanyak 2-1 gelas setiap harinya. Minuman jakuseni sangat sehat dan berkhasiat karena terbuat dari bahan-bahan yang alami.

Minuman ini juga bisa dikonsumsi dalam jangka waktu yang lama karena tidak mengandung bahan pengawet apapun.***

Editor: Dian Purnamasari

Sumber: Instagram dr Zaidul Akbar

Tags

Terkini

Terpopuler