Dicap Menistakan Agama Islam oleh MUI, Respon Muhammad Kece Justru Bawa-bawa Nama TNI Polisi

25 Agustus 2021, 18:49 WIB
YouTuber Muhammad Kece diduga menistakan agama Islam. /Tangkapan layar YouTube/ Muhammadkece

PONOROGO TERKINI – Video yang diunggah oleh YouTuber Muhammad Kece menjadi kontroversi lantaran dianggap sebagai penistaan agama.

Tak heran, konten pada platform YouTube yang dibuat oleh pria dengan nama asli Muhammad Kace Murtadin ini pun menjadi sorotan.

Salah satunya dari Pengurus Majelis Ulama Indonesia (MUI) yang mengecap Muhammad Kece serta teman ngobrolnya di video YouTube sebagai penistaan agama Islam. MUI melontarkan kecaman pada 21 Agustus 2021 lalu.

Baca Juga: Polisi Tangkap Pelaku Dugaan Penistaan Agama Muhammad Kece, Tersangka Dicokok di Bali

Atas dugaan penistaan agama Islam ini, Muhammad Kece pun buka suara.

Lewat unggahan di akun YouTube pribadinya, Muhammad Kace menggelar siaran langsung pada 21 Agustus 2021 silam.

Dirinya menyinggung surat dalam Al-Quran membuatnya dituding menistakan agama. Di sisi lain, Muhammad Kece pun berdalih bisa dilindungi oleh TNI dan polisi.

Baca Juga: Muhammad Kece Diduga Lakukan Penistaan Agama, Anggota DPR Desak Polisi Menangkapnya

“Gara-gara surat 72 ayat 19 ini disampaikan ke dunia saya jadi dikecam oleh MUI, aduh. Saya bayar pajak loh ke negara untuk bayar aparatur sipil negara. Untuk membayar polisi, TNI. Ya polisi, TNI harus melindungi saya nih menyampaikan kebenaran,” kata Muhammad Kece dalam siaran langsungnya tersebut.

Sebelumnya, Muhammad Kece telah membuat akun YouTube sejak Juli 2020 lalu dan membahas konten seputar Islam. Konten yang dibuat durasinya bisa mencapai lebih dari sejam.

Muhammad Kece tampil dalam video-video pada akun Muhammadkece tidak sendirian. Dirinya kerap ditemani beberapa orang untuk membahas suatu topik.

Unggahannya kerap tak lazim, misalnya Muhammad Kece mengatakan bila salat tidak wajib dan mengucapkan salam khas umat Islam, namun dengan menyelipkan nama Yesus di dalamnya.***

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: YouTube MuhammadKece

Tags

Terkini

Terpopuler