Polda Metro Jaya Gelar Vaksinasi Massal Gratis, Catat Tempat dan Waktunya!

- 26 Juni 2021, 19:42 WIB
Kapolda Metro Jaya melepas tim pemburu Covid-19
Kapolda Metro Jaya melepas tim pemburu Covid-19 /Pikiran Rakyat/ Muhammad Rizky Pradila/

Ponorogo Terkini - Di tengah lonjakan kasus Covid-19 di Indonesia, pemerintah makin gencar untuk melakukan program vaksinasi.

Vaksinasi diharapkan dapat menekan laju penularan virus yang mulai teridentifikasi pada tahun 2020 di Indonesia.

Selain perusahaan-perusahaan besar yang mendukung program vaksinasi gotong-royong, Polda Metro Jaya juga turut melakukan hal serupa.

Dilansir dari PMJ News, Polda Metro Jaya juga mengadakan kegiatan vaksinasi massal yang bisa diikuti oleh warga dari DKI Jakarta maupun luar Jakarta.

Baca Juga: Larissa Chou Anggap Ibu Alvin Faiz Terlalu Ikut Campur, Mantan Menantu: Hari Ini Aku Diomongin Lagi

Hal tersebut disampaikan oleh Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran yang menyebut jika kegiatan vaksinasi massal gratis itu tersebar dalam 8 titik yang berlokasi di Jakarta.

“Mulai hari Senin, 28 Juni 2021, Polda Metro Jaya mengadakan program vaksinasi massal gratis di 8 titik yang tersebar di DKI Jakarta, dan juga ada 13 posko vaksinasi Covid-19 mobile yang bisa didaftarkan di Polres setempat,” jelas Fadil melalui akun Instagram @kapoldametrojaya.

Lebih lanjut, program vaksinasi massal demi meningkatkan herd immunity itu hanya akan dilakukan pada jam kerja, yakni mulai Senin hingga Jumat.

“Vaksinasi massal ini akan dilaksanakan setiap hari Senin-Jumat. Mulai dari pukul 08.00 WIB hingga 13.00 WIB,” tambahnya.

Halaman:

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini