Tak Kunjung Minta Maaf, Pemilik PS Store Akhirnya Dilaporkan dan Ditahan Polres Metro Jaksel

- 13 April 2022, 15:37 WIB
Pemilik PS Store Putra Siregar dan Rico Valentino resmi ditahan.
Pemilik PS Store Putra Siregar dan Rico Valentino resmi ditahan. /Instagram/@putrasiregarr17/

PONOROGO TERKINI – Putra Siregar sebagai pemilik PS Store resmi ditahan setelah ditetapkan tersangka.

Ia ditangkap bersama Rico Valentino lantaran kasus pengeroyokan yang dilakukan terhadap korban berinisial MNA.

Hal ini dibenarkan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan dikutip dari PMJ News.

"Iya sudah ditahan," kata Zulpan.

Baca Juga: Putra Siregar jadi Tersangka Kasus Dugaan Pengeroyokan, Polisi: Mungkin Habis Minum

Zulpan menambahkan, Putra Siregar dan Rico Valentino menjalani penahanan di Polres Metro Jakarta Selatan.

Penangkapan tersebut merupakan lanjutan dari kasus awal saat Putra Siregar dan Rico Valentino mengeroyok seorang pria inisial MNA.

Aksi yang terjadi pada 2 Maret 2022 diketahui terjadi di sebuah kafe di kawasan Senopati, Jakarta Selatan dan terekam CCTV.

Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Budhi Herdi Susianto dalam keterangan pers 13 April 2022 mengungkapkan bahwa korban pengeroyokan awalnya memberikan tenggat waktu kepada Putra Siregar dan Rico Valentino untuk menyampaikan permintaan maaf atas kejadian itu.

Halaman:

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x