8 Cara Mengatasi Kulit Sangat Kering, Murah dan Mudah Dilakukan

- 1 Juni 2021, 19:23 WIB
Ilustrasi mengoleskan pelembab ke kulit.
Ilustrasi mengoleskan pelembab ke kulit. /Pexels/RODNAE Production

Ponorogo Terkini – Kulit manusia ada beragam jenisnya, ada jenis kulit berminyak, kering, kombinasi, dan normal. Jenis kulit wajah dan kulit tubuh tentunya berbeda.

Kebanyakan orang memiliki jenis kulit tubuh yang kering dan bahkan sangat kering. Untuk kulit yang sangat kering maka harus melakukan perawatan ekstra untuk melembapkannya.

Apalagi jika kulit kering yang disertai dengan gatal, iritasi, dan bersisik, maka Anda harus mengambil tindakan sesegera mungkin.

Baca Juga: 6 Manfaat Diet Vegan yang Makin Banyak Peminat, Bagus untuk Menurunkan Berat Badan

 

8 Cara Mudah Mengatasi Kulit Sangat Kering

Jika Anda memiliki jenis kulit kering atau sangat kering, maka bisa mencoba 8 cara di bawah ini yang dilansir dari Healthline.

1. Gunakanlah Sabun yang Tepat

Untuk Anda yang jenis kulit tubuhnya kering maka perlu menghindari sabun yang menghasilkan banyak busa dan mengandung parfum. Kedua bahan tersebut bisa menyebabkan iritasi.

2. Gunakan Pelembap

Ketika mandi, kulit akan kehilangan kelembapannya maka dari itu gunakanlah pelembap yang sesuai dengan jenis kulit Anda.

Baca Juga: 10 Aplikasi Penguras Baterai Smartphone Paling Tinggi, Cegah Sebelum Drop

Jangan lupa juga gunakan pelembap yang bebas parfum dan pewarna. Gunakan pelembap kulit yang mengandung minyak alami.

3. Hindari Mandi dengan Air Hangat

Meskipun membuat tubuh lebih rileks, nyatanya dengan mandi air hangat bisa menghilangkan kelembaban alami kulit.

Sebaiknya mandi tidak lebih dari 10 menit dan menggunakan air suhu normal.

4. Jangan Menggosok Kulit

Saat mengeringkan tubuh, hindari menggosok kulit terlalu keras. Jadi untuk mengeringkan kulit, tepuk-tepuk atau usap kulit yang basah secara perlahan.

Baca Juga: Persiapan 30 Hari Sebelum Kehamilan, Calon Ibu Perlu Perhatikan

5. Kompres

Kulit kering sangat rentan iritasi. Jika kulit Anda mengalami iritasi segeralah kompres dengan es batu yang dibungkus dengan kain lembab.

6. Gunakan Krim OTC Hydrocortisone

Setelah dikompres, Anda bisa mengoleskan krim OTC Hydrocortisone ke sekitar kulit yang mengalami iritasi.

7. Perhatikan Hal-hal yang Bersentuhan dengan Kulit

Bisa jadi bahan tertentu menyebabkan kulit kering, terkelupas, iritasi dan gatal. Contohnya deterjen yang tidak cocok atau bahan kain yang tidak cocok di kulit seperti kain wol.

8. Gunakan Bahan Alami

Tips terakhir yang bisa dilakukan adalah menggunakan bahan-bahan alami untuk mengatasi kulit kering. Bahan alaminya seperti madu, minyak kelapa, lidah buaya, dan oatmeal.***

Editor: Yanita Nurhasanah

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah