Limbah Masker Semakin Meningkat, Begini Cara yang Tepat Buang Masker Sekali Pakai

- 30 Agustus 2021, 06:00 WIB
Jangan buang masker sembarangan, setidaknya ada dua prosedur yang tepat untuk membuang masker sekali pakai, yakni desinfeksi dan ubah bentuk.
Jangan buang masker sembarangan, setidaknya ada dua prosedur yang tepat untuk membuang masker sekali pakai, yakni desinfeksi dan ubah bentuk. /Pixabay/ Astrid Zellmann

PONOROGO TERKINI – Sejak masa pandemi COVID-19 menyebar di Indonesia, keperluan akan masker sekali pakai kian meningkat.

Peningkatan ini tidak dibarengi dengan penanganan limbah masker yang semakin tak terkendali jumlahnya.

Jika terus dibiarkan akan berakibat fatal bagi lingkungan alam sekitar dan hal ini perlu jadi perhatian bagi semua orang.

Baca Juga: Usai Suntik Vaksin Covid-19 Tak Berarti Bebas Masker, Ketahui Bahaya Melepasnya

Ada banyak sekali aspek kehidupan yang terpengaruh oleh pandemi COVID-19. Salah satunya ialah lingkungan tempat kita tinggal dan lingkungan di area pembuangan sampah rumah tangga.

Dampaknya yang begitu besar bisa mencemari lingkungan misalnya saja penggunaan tisu dan barang sekali pakai dengan tujuan menjaga sanitasi diri.

Penggunaan masker sekali pakai yang sesuai dengan anjuran pemerintah juga pastinya mengalami kenaikan yang sangat signifikan.

Baca Juga: Panduan Isolasi Mandiri Bagi Pasien Covid-19, Lakukan dengan Tepat agar Kondisi Tak Memburuk

Tapi sayangnya, tidak semua dari masyarakat kita menyadari bahaya dari limbah masker.

Mengutip dari laman Instagram official @kemenkominfo, diperkirakan ada 6,8 milyar masker sekali pakai yang digunakan setiap harinya.

Yang mana ini akhirnya akan dibuang oleh masyarakat di seluruh dunia. Lalu ke manakah limbah-limbah ini akan berakhir?

Baca Juga: Teknologi Daur Ulang Limbah Masker Sekali Pakai LIPI Bantu Cegah Timbunan Sampah Berbahaya

Dengan jumlah limbah sebesar itu akan sangat memungkinkan tidak terkendali secara baik.

Ini akan menjadi ancaman baru bagi lingkungan karena dapat membahayakan satwa liar.

Masker sekali pakai juga baiasanya mengandung polypropylene yang sangat sulit terurai dan kandungan kompleks penyusunnya sulit untuk di daur ulang.

Baca Juga: Beda Batuk Biasa dan Gejala Covid-19, Demam jadi Pembeda Utama

Untuk itu, dalam rangka meminimalisir dampak berbahaya tersebut, Kemenkominfo mengajak masyarakat untuk melakukan 4 tahap sederhana sebelum membuang masker.

1. Mengumpulkan masker bekas pakai dalam satu wadah kering.

2. Gunting semua tali dan bagian tengah masker.

Baca Juga: Kenali Efek Samping Pfizer, Vaksin Berbasis mRNA

3. Disinfeksi masker, bisa dicuci dengan sabun atau disemprot dengan desinfektan.

4. Buang ke tempat sampah domestik atau dropbox

Cara ini dapat meminimalisir dampak yang diakibatkan. Selain itu, masyarakat bisa turut membantu proses daur ulang masker dengan mendonasikannya ke lembaga-lembaga tertentu.***

Editor: Arifkha Khairon Nissa

Sumber: Kemenkominfo


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah