Pelaku di Video Pemalakan Sopir Truk Jalan Daan Mogot Ternyata Bocah 16 Tahun

- 26 Oktober 2021, 07:42 WIB
Viral sebuah video pemalakan di sopir truk di Jalan Daan Mogot, Kalideres, Jakarta Barat
Viral sebuah video pemalakan di sopir truk di Jalan Daan Mogot, Kalideres, Jakarta Barat /Pixabay/WenPhotos

PONOROGO TERKINI - Remaja berinisial ME (16 tahun) ditangkap Polsek Kalideres karena diduga memalak sopir truk di Jalan Daan Mogot, Kalideres, Jakarta Barat.

Penangkapan ME berawal sebuah video yang viral di media sosial, dalam video tersebut ada dugaan terjadinya pemalakan.

ME terlihat menghampiri sopir truk yang tengah melintas, ia bahkan memukul kaca sopir untuk meminta sopir truk turun.

Baca Juga: Polisi Sudah Tetapkan 13 Orang Tersangka dari Penggrebekan di Lima Kantor Pinjol Ilegal

Sopir truk yang merekam video menyebut ME sedang memalak.

Kapolsek Kalideres AKP Hasoloan Situmorang mengatakan, peristiwa adanya dugaan pemerasan terhadap sopir truk di Jalan Raya Daan Mogot terjadi pada Jumat, 22 Oktober sekitar pukul 14.40 WIB.

AKP Hasoloan menyebutkan, pihaknya mendapat laporan terkait viralnya video dugaan pemalakan sopir truk.

“Kami langsung gerak ke TKP dan melakukan olah TKP dan cari keterangan dari saksi. Dari olah TKP dan didapati mengarah ke satu orang diduga kuat ada dalam video viral tersebut,” ujar AKP Hasoloan di Mapolsek Kalideres, pada Minggu sore, 14 Oktober 2021.

Baca Juga: Temuan Mayat pria Terbungkus Plastik di Rorotan Cilincing, Polisi Tangkap 8 Orang

Polisi kemudian menciduk ME yang tinggal di Semanan, Kalideres.

Halaman:

Editor: Dian Purnamasari

Sumber: Polda Metro Jaya


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x