7 Cara Menjaga Kesehatan Mental sebagai Langkah Jitu Meningkatkan Imun Secara Alami

2 September 2021, 05:41 WIB
Tips 7 cara sederhana untuk menjaga kesehatan mental /Pixabay/Wokandapix

PONOROGO TERKINI- Kesehatan mental kini juga menjadi permasalahan serius selain permasalahan kesehatan fisik yang meningkat di masa pandemi ini.

Risiko yang terjadi apabila kita tidak menjaga Kesehatan mental maka akan berakibat pada kondisi psikologi kita.

Jika keadaan psikologi tergangu maka ini menjadi berbahaya, sebab seluruh aktivitas sehari-hari akan ikut berpengaruh, begitu juga dengan Kesehatan fisik.

Oleh Sebab itu diperlukan cara untuk menjaga kesehatan mental agar selalu lancer dalam beraktivitas.

Berikut adalah 7 cara menjaga Kesehatan mental.

1. Waspadai Emosi dan Reaksi

Kita harus mampu mengendalikan emosi dengan merenungi hal-hal apa saja yang membuat kita sedih, frustasi, atau marah.

2. Ekspresikan Perasaan dengan Cara yang Tepat

Jika kita mengalami stres berat, alangkah baiknya biarkan orang terdekat kita mengetahui apa permasalahan yang sedang dihadapi.

Baca Juga: Bipolar, Gangguan Mental seperti Mood Swing yang Bisa Membuat Penderita Alami Dua Fase Suasana Hati

3. Pikirkan Sebelum Bertindak

Beri diri sendiri waktu untuk berfikir dan usahakan untuk tenang sebelum mengambil keputusan.

4. Kelola Stres

Kita bisa melakukan aktivitas olahraga, meditasi, atau melakukan pernapasan dalam untuk mengatasi stres.

Baca Juga: 3 Cara Menjaga Kesehatan Mental di Masa Pandemi Covid-19 Sesuai Panduan WHO

5. Berusaha Untuk Seimbang

Dalam beraktivtas temukan komposisi yang seimbang antara bermain dan bekerja.

6. Menjaga Kesehatan Fisik

Lakukan olahraga secara teratur, makan makanan yang sehat dan bergizi, dan perhatikan pola tidur yang cukup.

7. Terhubung dengan Orang Lain

Kita perlu mempunyai orang-orang yang peduli disekitar kita, karena mereka akan selalu siap membantu dalam segala kondisi.***

Editor: Dian Purnamasari

Sumber: Family Doctor

Tags

Terkini

Terpopuler